11 Agustus 2016

Traveling to Brussels (7)

Melelahkan !
Ya.. hari ini sungguh melelahkan. Mungkin karena semalam harus diskusi sampai tengah malam, ya beneran tengah malam, sampai jam 00:00, trus harus bangun lagi pagi-pagi buta. Ditambah lagi materi training hari ini banyak banget. Overload!. Rasanya mau meladak. Duaarrr....!!!
Menu makanan hari inipun nggak banget. Babi semua!!. Sampai-sampai waiter geleng-geleng kepala. "No for you for today Sir" gitu katanya. Dia tahu kalau saya gak makan babi. Pork. Karena sejak awal saya udah bilang, saya tidak makan itu. Dia respek banget dan saya yakin dia menduga-duga saja kalau saya adalah Muslim, cuma nggak berani nanya. Maklum dia juga sibuk. Walau dia juga jenggotan, tapi sepertinya dia bukan muslim. Ya... itu cuma dugaan. Tapi kayaknya tepat deh. Jenggot tidak identik dengan Muslim, dan disini banyak banget yang jenggotnya lebat tapi bukan muslim. Tapi Muslim disunnahkan memanjangkan jenggot. Bukan berarti yang gak punya jenggot itu dosa. Bukan. Bukan seperti itu cara menafsirkannya. Awass loohh hati-hati, ada kelompok yang makin terang-terangan, kalau tidak ikut sunah berarti bid'ah. Oppsss... saya gak mau ngebahas masalah itu disini.

Wallaa.... akhirnya dapet juga makanan. Si waiter itu ternyata perhatian juga. Saya diberinya Vegetable burger. No meat, katanya. Trus dia nyempetin nanya where are you from?  Saya bilang saya dari Indonesia. Trus dia agak muji-muji gitu, dia bilang pilihan makan saya bagus banget sambil kasih jempol dan berlalu.
Hilang penat sesaat di waktu makan siang. Setelah itu... lanjut lagi menghadapi kepenatan berikutnya. 

Entah firasat atau apa, istriku mengirim foto-foto lucu, di sela-sela kepenatanku. Foto-foto selfinya setelah sholat. Sebelumnya dia gak pernah kayak gini, tapi ya itu tadi, mungkin firasat kali kalau suaminya ini butuh hiburan. Wkwkwkwk dalam hati, agak senyum-senyum ngeliatnya. Gak mungkinlah terbahak-bahak, bisa-bisa yang lain terganggu. Hilang penatku. Makasih ya istriku.

Kemarin, siang hujan sebentar. Trus terang lagi. Tapi tetep aja dingin. Ehh... sekarang dari siang sampai sore hujan. Gak deras sih. Woow dinginnya minta ampun. Cloudy 15 derajat celcius. 

Aktifitas rutin pas masuk kamar hotel, wudhu, sholat, abis itu berendem air hangat.


---


Tidak ada komentar:

Mohon Maaf

Assalamu'alaykum, Di hari yang mulia ini Di hari yang telah lalu dan yang akan datang Mohon maaf atas segala salah dan khilaf Mohon maaf...